Ada yang suka menahan buang air kecil gak? Mungkin karena toilet yang ada kotor atau lagi tanggung melakukan aktivitas? Toss lah kalau jawabannya iya. Tapi ternyata itu salah satu kebiasaan yang jelek untuk kesehatan kita lho karena bisa menyebabkan anyang-anyangan.
Saya tuh emang hobi banget nahan buang air kecil. Biasanya karena lagi nanggung mengerjakan sesuatu atau sebenernya kebelet pipis saat lagi di jalan tapi males ngomong sama Pak Suami, jadinya nahan terus sampai lupa [aneh ya bisa lupa]. Karena kebiasaan itu saya pernah sampai merasakan sakit saat buang air kecil. Sebentar-sebentar ke toilet tapi yang keluar air seninya hanya sedikit. Disitulah saya baru sadar saya kena anyang-anyangan.
Apa sih anyang-anyangan?
Anyang-anyangan merupakan rasa sakit yang bisa kita alami saat buang air kecil. Rasanya mau buang air kecil terus-terusan tapi volumenya hanya sedikit. Pada perempuan bisa terasa nyeri pada panggul. Dan kalau sudah parah anyang-anyangannya, urine bisa berbau menyengat bahkan bercampur dengan darah. Bisa sedemikan parah karena sudah terjadi infeksi saluran kemih. Duh ngeri kan..
Penyebab anyang-anyangan
- Faktor Gender
Mungkin banyak yang bertanya apa hubungannya dengan geender? Ehem… jadi begini pemirsa [ala ala pembaca berita], seorang perempuan beresiko mengalami anyang-anyangan sepanjang hidupnya sebesar 50 persen. Bahkan 5 dari 10 perempuan pernah mengalami infeksi saluran kencing, dan ini bisa berulang kali lho. Ini diakibatkan anatomi tubuh perempuan yang memiliki saluran kencing yang lebih pendek ketimbang laki-laki.
- Terlalu sering menahan saat ingin buang air kecil
Nah ini kebiasaan buruk saya. Padahal bahaya banget lho, karena air seni itu kan mengandung bakteri dan kalau ditahan-tahan ini bisa melipat gandakan jumlah bakteri di saluran kencing. Pantas saja ya bisa bikin sakit.
- Sering mengkonsumsi minuman tertentu
Ternyata kebiasaan minum minuman seperti soda, kafein dan alkohol juga bisa menyebabkan infeksi saluran kemih. Apalagi kalau dikonsumsi dalam jumlah yang banyak.
- Kurang minum air putih
Siapa yang jarang minum air putih? Ternyata manfaat minum air putih itu tidak hanya untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh tapi juga membantu membersihkan saluran kemih dari bakteri. Kalau badan dehidrasi, ya produksi urin akan sedikit, bakteri banyak yang nempel deh di saluran kemih.
- Sedang hamil tua
Saat hamil tua, kantung kemih akan semakin tertekan oleh janin sehingga akan membuat sang ibu terus menerus buang air kecil. Jangan sekali-kalimenahan hasrat buang air kecil saat hamil ya buibuk. Karena infeksi saluran kemih bisa menyebabkan keguguran. 🙁
Meminum air putih dapat membantu tapi ternyata itu gak cukup untuk mengatasi anyang-anyangan. Salah satu cara mengatasi Anyang-anyangan adalah dengan menggunakan ekstrak Cranberry. Karena dalam buah ini mengandung Proantocyanidin yang berfungsi untuk mencegah dan menangkap bakteri yang menempel pada saluran kemih.
Selain itu cranberry populer digunakan sebagai sumber vitamin untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah seriawan, dan sebagai antioksidan. Tapi kalau harus bikin jus cranberry rasanya repot ya. Untungnya sekarang udah ada cara mudah mengkonsumsi ekstrak cranberry yaitu dengan Uri-Cran.
Uri-Cran memiliki 2 varian yaitu Uri-Cran kapsul dan Uri-Cran serbuk yang dapat diminum dengan air dingin. Rasanya enak deh.. Bisa dicampur dengan es batu juga, pokoknya sesuai selera saja. UriCran bisa didapatkan di apotik-apotik dan juga supermarket terdekat.
Tetap perhatikan kesehatan saluran kemih ya.. Lebih baik mencegah daripada mengobati.. 😉
Leave a Reply